Selasa, 10 April 2012

KEGIATAN SOSIALISASI LALU-LINTAS DAN KENAKALAN REMAJA (NARKOBA) DI SMP N 1 MENJALIN

Banyaknya laka lantas dan diantaranya melibatkan para pelajar, Polsek Menjalin melaksanakan kegiatan Sosialisasi Lalu-lintas dan Kenakalan Remaja (Narkoba) di SMP N 1 Menjalin. yang memberikan pengarahan sosialisasi Lalu-lintas dan Kenakalan Remaja (Narkoba) dari Sat Lantas Polres Landak dan Sat Binmas Polres Landak.
diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan sosialisasi ini dapat mengurangi terjadinya laka lantas yang sering melibatkan para pelajar dan para pelajar juga dapat mengetahui aturan-aturan dalam berlalulintas serta syarat-syarat dalam mengendarai kendaraan bermotor.
Polsek Menjalin mengucapkan terima kasih kepada Polres Landak yang telah membantu Polsek Menjalin dalam memberikan arahan Sosialiasi Lalu-lintas dan Kenakalan Remaja (Narkoba) dari Sat Lantas Polres Landak dan Sat Binmas Polres Landak, serta kepada Kepala Sekolah SMP N 1 Menjalin yang telah memberikan waktu dan tempatnya dalam pelaksanaan sosialisasi tersebut.
adapun dokumentasi pelaksanaan sosialisasi tersebut dapat pengunjung lihat di : http://kegiatanpolsek.blogspot.com/2012/04/dokumentasi-kegiatan-sosialisasi-lalu.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar