Selasa, 10 April 2012

KEGIATAN SOSIALISASI LALU-LINTAS DAN KENAKALAN REMAJA (NARKOBA) DI SMP N 1 MENJALIN

Banyaknya laka lantas dan diantaranya melibatkan para pelajar, Polsek Menjalin melaksanakan kegiatan Sosialisasi Lalu-lintas dan Kenakalan Remaja (Narkoba) di SMP N 1 Menjalin. yang memberikan pengarahan sosialisasi Lalu-lintas dan Kenakalan Remaja (Narkoba) dari Sat Lantas Polres Landak dan Sat Binmas Polres Landak.
diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan sosialisasi ini dapat mengurangi terjadinya laka lantas yang sering melibatkan para pelajar dan para pelajar juga dapat mengetahui aturan-aturan dalam berlalulintas serta syarat-syarat dalam mengendarai kendaraan bermotor.
Polsek Menjalin mengucapkan terima kasih kepada Polres Landak yang telah membantu Polsek Menjalin dalam memberikan arahan Sosialiasi Lalu-lintas dan Kenakalan Remaja (Narkoba) dari Sat Lantas Polres Landak dan Sat Binmas Polres Landak, serta kepada Kepala Sekolah SMP N 1 Menjalin yang telah memberikan waktu dan tempatnya dalam pelaksanaan sosialisasi tersebut.
adapun dokumentasi pelaksanaan sosialisasi tersebut dapat pengunjung lihat di : http://kegiatanpolsek.blogspot.com/2012/04/dokumentasi-kegiatan-sosialisasi-lalu.html
Selengkapnya...

PENGAMANAN KEGIATAN PASKAH DI KEC. MENJALIN

Demi terciptanya kamtibmas yang aman dan terkendali di Kecamatan Menjalin, Polsek Menjalin siap siaga dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan melakukan pengamanan dalam setiap rangkaian kegiatan masyarakat.
Polsek Menjalin telah melaksanakan Pengamanan kegiatan PASKAH tahun 2012 di Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak. pelaksanaan pengamanan dilaksanakan guna terciptanya rasa aman kepada masyarakat yang melaksanakan kegiatan Ibadah PASKAH terebut.
Polsek Menjalin juga berterima kasih kepada masyarakat yang turut membantu dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan PASKAH tersebut, sehingga pada pelaksanaan Ibadah PASKAH tahun 2012 di Gereja Santo Petrus dan Paulus Kecamatan Menjalin dapat berjalan dengan aman, lancar dan terkendali.
adapun dokumentasi pelaksanaan pengamanan kegiatan Paskah tersebut :

Selengkapnya...

Jumat, 13 Januari 2012

PENGAMANAN NATAL 2011 DAN MALAM TAHUN BARU 2012

Polsek Menjalin telah melaksanakan pengamanan rangkayan kegiatan hari raya Natal 2011 yaitu pada tanggal 24 Desember 2011 perayaan ibadah Malam Natal 2011 dan pada tanggal 25 Desember 2011 perayaan ibahdah hari raya Natal 2011. pelaksanaan hari raya Natal 2011 di Kec. Menjalin terlaksana dengan aman dan terkendali berkat turut serta masyarakat yang dapat membantu kegiatan pengamanan serta menjaga Kamtibmas di Kec. Menjalin. pengamanan dilaksanakan oleh seluruh anggota Polsek Menjalin, adapun anggota yang terlibat tersebut yaitu :
1. Kapolsek : IPDA SETA JALADRIYANTA
2. Kasium : BRIGADIR HENDRI
3. Kasi Humas : BRIGADIR YOHANES SYAHDAN
4. Kanit Binmas : BRIGADIR SUWAHONO
5. Kanit Sabhara : AIPTU SUWANDI
6. Kanit Reskrim : BRIGADIR M. EDI. D
7. Kanit Intelkam : BRIGADIR WIWIK WIJANARKO
8. Kanit Provos : BRIPTU APIN
9. Ka SPKT I : BRIGADIR SOPANA
10. Ka SPKT II : BRIPTU MEDI
11. Ka SPKT III : BRIGADIR HASANUDIN
12. Ba Unit Sabhara : BRIGADIR AGUN PRIYO. S
13. Ba Unit Sabhara : BRIGADIR MUHADI
14. Ba Unit Sabhara : BRIPTU MAMOK RAHARJO
15. Ba Unit Intelkam : BRIPTU HERFINANDUS. R
16. Ba Unit Lantas : BRIPTU SELAMET DAROINI
17. Ba Unit Reskrim : BRIPTU AGUS SISWANTO
18. Ba Unit Reskrim : BRIPTU ARY HERMANSAH
19. Ba Sium : BRITU FLORENSIUS RONY
20. Ba Sium : BRITU IMAM MIRADI

Untuk pelaksanaan Malam Tahun Baru 2012 di Kec. Menjalin dilaksanakan juga Oleh seluruh anggota Polsek Menjalin yaitu namanya tersebut diatas. kegiatan masyarakat pada malam tahun baru 2012 cukup banyak, ada yang membuat Stand Musik, Stand Perlombaan serta pesta kembang api.
kegiatan masyarakat pada malam tahun baru 2012 berjalan dengan aman dan terkendali.
Polsek Menjalin mengucapkan Selamat Natal 2011 dan Tahun Baru 2012 semoga ditahun 2012 ini masyarakat di kec. menjalin semakin kompak serta Kamtibmas di Kec. Menjalin selalu dapat dijaga Oleh Masyarakat dan para Aparat Keamanan sehingga terciptanya masyarakat yang harmonis.
ini ada beberapa dokumentasi tentang pelaksanaan pengamanan Natal 2011 dan Malam Tahun Baru 2012 :

Selengkapnya...

BAKTI SOSIAL

Untuk mewujudkan Polisi Mitra Masyarakat Polsek Menjalin melaksanakan Bakti Sosial / Kurve di Gereja Paroki Santo Petrus dan Paulus Kec. Menjalin dalam rangka menjelang pelaksanaan perayaan hari raya Natal 2011. kegiatan bakti sosial dilaksanakan oleh anggota Polsek Menjalin dan anggota Koramil Menjalin guna terciptanya suasana gerja yang bersih selama pelaksanaan ibadah Natal 2011 serta terciptanya kebersamaan antara Polri dan TNI-AD. Selengkapnya...

Sabtu, 05 November 2011

HASIL KERAJINAN ANGGOTA POLSEK MENJALIN

Guna menjauhkan anggota dari kegiatan-kegiatan yang negatif ada beberapa anggota menghasilkan kerajinan sangkar burung untuk mengisi waktu luang, sehingga dapat bermanfaat untuk kepentingan pribadi anggota tersebut. sekaligus untuk yang penggemar memelihara burung kicau, jadi selepas waktu dinas anggota tersebut membuat sangkar burung yang beragam bentuk hasil karyanya.
kegiatan ini diketuai oleh Briptu Agus Siswanto dan pengikutnya Briptu Florensiu Rony.
ini dokumentasi selama pembuatan dan hasil pembuatan sangkar burung oleh anggota Polsek Menjalin :

Selengkapnya...

Sabtu, 10 September 2011

VISI DAN MISI POLSEK MENJALIN

1. Visi

Mewujudkan Polri sebagai inti kekuatan keamanan dengan didukung komponen masyarakat dan komponen negara memberiksan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada

masyarakat melalui pemeliharaan kamtibmas dan penegakan hukum.

2. Misi.

Untuk mencapai visi tersebut, maka telah disusun misi sebagai langkah-langkah untuk pencapaian kondisi yang diharapkan. Misi tersebut adalah :

a.Memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat, sehingga masyarakat dapat terbebas dari gangguan fisik maupun psikis.

b. Menjadikan Kecamatan Menjalin yang aman dan tertib.

c.Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat sesuai norma dan nilai-nilai masyarakat yang demokratis.

d.Menegakan hukum secara cepat, profesional dan proporsional dengan menjunjung tinggi supremasi hukum dan hak asasi manusia untuk mewujudkan kepastian hukum dan rasa keadilan.

e.Mengelola sarana dan prasarana termasuk dalam hal pemanfaatkan teknologi informasi dalam rangka menunjang kegiatan operasional Kepolisian.

f.Melakukan pendekatan dengan instansi terkait dalam hal pengelolaan keamanan agar bisa dihasilkan kekuatan sinergis dalam hal pemeliharaan kamtibmas.

g.Melakukan upaya mendekatkan Polisi dengan masyarakat dalam kegiatan nyata dalam kerangka pemolisian yang berbasis masyarakat dengan strategi pendekatan Polmas.
Selengkapnya...

Jumat, 19 Agustus 2011

FOTO ANGGOTA POLSEK MENJALIN

IPDA SETA JALADRIYANTA

BRIPTU FLORENSIUS RONY
BRIGADIR AGUN PRIYO. S
BRIPTU AGUS SISWANTO
BRIPTU APIN
BRIPTU ARI HERMANSAH
BRIGADIR HENDRI
BRIPTU HERFINANDUS. R
BRIGADIR HASANUDIN
BRIPTU IMAM MIRADI
BRIPTU MEDI. S
BRIGADIR MUHADI
BRIGADIR M. EDI. D
BRIGADIR SUWAHONO
AIPTU SUWANDI
BRIGADIR WIWIK WIJANARKO
BRIGADIR YOHANES SYAHDAN
Selengkapnya...